Kualitas gambar yang saat ini dihasilkan oleh kamera HP sudah tidak bisa lagi dipandang sebelah mata. Sebut saja salah satu kamera HP Samsung Galaxy S23 Ultra, yang saat ini memiliki fitur Astrophoto Camera. Mobil flagship besutan dari Samsung ini memiliki kualitas kamera yang bagus dengan sensor yang lebih tinggi.
Nah, di artikel ini, kami akan coba menjelaskan kepada Anda salah satu fiturnya yang bernama Astrophoto. Seperti apa model dan juga kualitasnya? Yuk, simak artikel ini hingga selesai bagi yang ingin mengenalinya lebih dekat.
Fitur Astrophoto Camera Samsung Galaxy S23 Ultra
Sesuai dengan namanya, Astrophoto merupakan fitur kamera HP yang bisa menangkap gambar langit di malam hari meskipun sedang dalam kondisi minim cahaya.
Night mode yang dihasilkan oleh kamera ini mampu menangkap gambar yang lebih terang dan jelas di malam hari. Bahkan dengan adanya fitur Astrophoto ini, Anda bisa menangkap gambar langit di malam hari tanpa bantuan alat lain, yaitu hanya menggunakan kamera HP saja.
Sensor Samsung Galaxy S23 Ultra mengalami peningkatan dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Flagship terbaru ini memiliki sensor sebesar 200 MP, sedangkan sebelumnya hanya sebesar 108 MP saja.
Sensor 200 MP yang disematkan pada HP ini juga memiliki fitur Astrophoto yang yang memukau untuk mengambil gambar langit di malam hari dengan kualitas pencahayaan yang mumpuni. Selain fitur ini, HP tersebut juga memiliki fitur lain yang tak kalah menarik untuk fotografi, yaitu Expert RAW.
Dua fitur ini sangat diunggulkan oleh Samsung untuk HP flagship terbarunya ini. Expert RAW adalah sebuah fitur dimana pengguna bisa mengambil gambar dengan hasil berbentuk file RAW yang lebih bagus dibandingkan JPG.
Pengaturan Fitur Astrophoto
Anda bisa langsung membuka fitur Astrophoto untuk memotret bintang atau milky way di malam hari. Namun sebelum itu, Anda harus mengunduh terlebih dahulu fitur Expert RAW agar hasil dari gambar menjadi lebih sempurna.
Cara mengunduh fitur Expert RAW, Anda bisa langsung masuk ke menu “More” yang ada pada aplikasi kamera Galaxy S23 Ultra ini. Setelah itu, cari fitur tersebut, kemudian unduh untuk memulai memotret bintang di malam hari.
Setelah Anda mengunduhnya, silahkan masuk ke aplikasi, kemudian pilih opsi “Save pictures in RAW format”. Jika fitur sudah aktif, maka Anda sudah bisa langsung menggunakan fitur untuk memotret bintang di malam hari.
Anda juga bisa memilih opsi “hide sky” yang berfungsi untuk menampilkan pratinjau langit di kamera. Selain itu juga bisa menggunakan opsi “show sky” untuk menampilkan pratinjau langit di kamera HP Samsung tersebut.
Dua opsi pratinjau langit yang kami bahas sebelumnya, yaitu bisa menampilkan konstelasi bintang dan planet yang sedang dibidik oleh kamera pada HP tersebut. Dengan begitu, hasil pemotretan bisa menjadi lebih indah dan berestetik.
Hasil Istimewa Astrophoto Galaxy S23 Ultra
Jika Anda pecinta fotografi, khususnya dengan menggunakan kamera HP, Anda wajib mencoba fitur memotret bintang, dan night mode dari HP flagship besutan dari Samsung ini. Kenapa demikian? Karena tidak banyak HP yang memiliki kualitas hasil pemotretan seluar biasa HP besutan dari Samsung ini.
Kameranya juga memiliki fitur perekaman resolusi penuh 12 MP untuk fitur Astrophoto yang dihadirkan pada ponsel tersebut. Mode perekaman ini bisa berdurasi hingga 10 menit. Namun, para pengguna disyaratkan untuk menggunakan tripod agar pengambilan video stabil, begitu juga saat memotret menggunakan fitur Astrophoto.
Bagaimana, tertarik untuk mencoba fitur Astrophoto Camera? Kamu kini bisa mencobanya dengan menggunakan Samsung Galaxy S23 Ultra.